Sabtu, 07 Mei 2011

materi ipa kls 8

Jenis Obat-Obatan yang penggunaannya disalahgunakan




1. Kelompok Stimultan
Adalah obat-obatan yang mempengaruhi sistem saraf pusat, dapat meningkatkan kerja alat-alat tubuh seperti mempercepat denyut jantung dan pernapasan, dan meningkatkan tekanan darah. Obat-obatan ini membuat seseorang merasa segar dan menghilangkan rasa letih . Contohnya : ekstasi, shabu-shabu, kafein (terdapat dalam biji kopi), nikotin (terdapat dalam tembakau).Orang yang terbiasa minum kopi dan merokok, bila tidak mengkonsumsinya akan merasa pusing disebabkan sudah terbiasa mengkonsumsi kafein dan nikotin

2. Kelompok Depresan

Adalah obat yang mempengaruhi sistem saraf pusat, tetapi pengaruhnya berlawanan dengan stimultan. Depresan menurunkan kerja alat-alat tubuh seperti menurunkan tekanan darah, denyut jantung, pernapasan, kerja otot dan membuat seseorang mengantuk dan ingin tidur.Contohnya : Barbiturat, Alkohol dalam berbagai minuman keras seperti anggur, whisky dan brandy.Dalam jumlah sedikit alkohol menimbulkan rasa hangat dan euphoria (perasaan gembira) tetapi bila dikonsumsi dalam jumlah besar dapat menimbulkan dampak negatif seperti :
•Mengganggu sistem syaraf

•Menyebabkan penyakit jantung, karena lemak tertimbun dalam pembuluh darah arteri sehingga menghambat aliran darah dan kerja jantung meningkat.

•Menyebabkan sel-sel hati bekerja lebih keras, untuk menghilangkan racun dalam alkohol, sehingga fungsi hati tidak optimal ketika melawan racun.

•Alkohol mengganggu kemampuan ginjal untuk menyerap cairan, sehingga tubuh kekurangan cairan (dehidrasi)

•Alkohol dapat menyebabkan iritasi usus sehingga tidak mampu menyerap sari makanan, badan menjadi kurus

•Alkohol dapat menghambat kerja alat-alat tubuh dan sistem saraf

3. Kelompok Halusinogen



Adalah obat yang dapat menimbulkan halusinasi, artinya penggunaseolah-olah melihat, mendengar atau merasakan sesuatu yang sebenarnya tidak terjadi



Contohnya : Lysergic Acid Dithylamide (LSD), Mariyuana (terdapat dalam daun ganja)



4. Kelompok Opiat



Adalah obat-obatan yang mempengaruhi kerja otak, pengguna opiat sering mimpi yang indah-indah seakan-akan terbang (fly)



Contohnya : morfin dan heroin
Dampak Negatif Obat-Obatan Terlarang
•Menimbukan ketagihan (ketergantungan) jika tidak segera mengkonsumsi obat akan merasakan sakaw (sakit yang amat sangat) dengan gejala kram perut, diare, berkeringat dingin, menggigil, gemetaran, merintih dan sakit kepala berkepanjangan. Gejala tersebut disebut withdrawl.
•Tidak peduli lagi terhadap lingkungannya, penampilannya kumal, malas mandi dan tega bertindak kriminal
•Dapat menularkan penyakit AIDS, disebabkan penggunaan jarum suntik secara bergantian. Penyakit ini menyebabkan menurunnya daya kekebalan tubuh dan gangguan fungsi hati.

Cara Mencegah Dan Menghindari Pengaruh Zat Adiktif Dan Psikotropika

•Selalu hati-hati dalam bergaul dan memilih teman

•Selalu waspada terhadap narkoba dengan cara

•Jangan pernah mencoba

•Siapkan mental dan tekan untuk menolak bila ditawari

•Memperbanyak informasi tentang bahaya narkoba

•Berani mengatakan tidak bila mendapat tawaran

•Melakukan banyak kegiatan positif agar lebih percaya diri

•Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT

Tidak ada komentar:

Posting Komentar