RPP
(Rencana Pelaksanaan Pembelajaran)
Nama Sekolah : SMPI Al-Munawwaroh
Mata Pelajaran : IPA
Kelas/Semester : VII/I
Standar Kompetensi : 1. Memahami prosedur ilmiah untuk mempelajari benda-benda alam dengan menggunakan peralatan.
Kompetensi Dasar : 1.1 Mendeskripsikan besaran pokok dan besaran turunan beserta satuannya.
Indikator : 1. Mengidentifikasi besaran-besaran fisika dalam kehidupan sehari-hari kemudian mengelompokkan dalam besaran pokok dan turunan.
2. Menggunakan satuan internasional dalam pengukuran.
3. Mengkonversi satuan panjang, massa , dan waktu secara sederhana.
Alokasi waktu : 4 x 40 menit (2 x pertemuan)
A. Tujuan Pembelajaran
1. Mendefinisikan pengertian besaran dan satuan.
2. Mengelompokkan besaran pokok dan besaran turunan.
3. Menggunakan satuan besaran fisika dalam satuan internasional.
4. Mengkorvesi satuan panjang, massa , dan waktu secara sederhana.
5. Memecahkan masalah tentang besaran pokok dan besaran turunan.
B. Materi pokok
Besaran dan Satuan
C. Metode Pembelajaran
1. Model : - Direct Instruction (DI)
- Cooperative Learning
2. Metode : - Diskusi kelompok
- Eksperimen
D. Kegiatan Pembelajaran
1. Pertemuan Pertama
a. Kegiatan Pendahuluan
- Motivasi dan apersepsi
Apa yang kamu ketahui tentang panjang buku, lebar buku, luas papan tulis?
- Prasyarat pengetahuan
Apa yang kamu ketahui dari lebar buku 25 cm, gula 1 kg, lama perjalanan 1 jam?
b. Kegiatan inti
- Guru membimbing peserta didik dalam pembentukan kelompok.
- Secara kelompok peserta didik mencari informasi tentang besaran dan satuannya.
- Guru menanggapi peserta didik, kemudian memberikan informasi yang benar.
- Guru melakukan demonstrasi pengukuran besaran panjang, massa , dan waktu.
- Secara kelompok peserta didik mengamati yang dilakukan guru, kemudian guru meminta peserta didik menyebutkan besaran tersebut beserta satuannya dalam system satuan internasional.
- Guru menanggapi jawaban peserta didik kemudian memberikan informasi yang benar.
c. Kegiatan Penutup
- Guru bersama peserta didik melakukan diskusi kelas dan hasil eksperimen kelompok.
- Guru bersama peserta didik membuat kesimpulan/rangkuman hasil belajar.
- Guru memberikan tes untuk mengetahui daya serap materi.
- Guru memberikan tugas rumah.
2. Pertemuan Kedua
c. Kegiatan Pendahuluan
- Motivasi dan apersepsi
Sebutkan satuan-satuan besaran panjang selain meter?
- Prasyarat pengetahuan
Besaran-besaran pokok beserta satuannya.
d. Kegiatan inti
- Melalui diskusi kelas guru memberikan informasi tentang konversi satuan besaran-besaran pokok dan konversi satuan besaran-besaran turunan.
- Guru memberikan contoh latihan cara mengkonversi satuan besaran-besaran pokok dan satuan besaran-besaran turunan.
c. Kegiatan Penutup
- Guru bersama peserta didik melakukan diskusi kelas dan hasil eksperimen kelompok.
- Guru bersama peserta didik membuat kesimpulan/rangkuman hasil belajar.
- Guru memberikan tes untuk mengetahui daya serap materi.
- Guru memberikan tugas rumah.
A. Sumber Belajar
1. Buku Fisika
2. LKS
3. Alat-alat praktikum
B. Penilaian Hasil Belajar
a. Teknik Penilaian
- Tes tertulis
- Tes unjuk kerja
b. Bentuk instrumen
- Isian dan PG
- Uji petik kerja prosedur dan produk
c. Instrumen Tes Isian
a. Lengkapilah kolom-kolom dalam table berikut.
No. | Nama besaran | Satuan |
1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. | ….. ….. Suhu ….. Intensitas cahaya ….. | Meter ….. Sekon ….. Ampere ….. Mol |
b. Besaran adalah ….
c. Satuan adalah ….
d. Lengkapilah kolom-kolom dalam table berikut.
No. | Nama besaran | Satuan | Diturunkan dari besaran pokok |
1. 2. 3. 4. | Luas ….. Kecepatan ….. | ….. kg/m3 …. m3 | Panjang ….. ….. |
e. Konversikan satuan berikut ini.
a. 50 mm = …m
b. 1 ton = … kg
c. 1 gr = …kg
d. 2 menit = …sekon
e. 1 jam = … menit
Aspek | Nilai | Ket. Nilai Skor | Rentang | Deskripsi |
· Pemilihan kosdakata · Pola kalimat/ungkapan · Pengucapan · Gagasan · Susunan/kerapian | ….. ….. ….. ….. ….. | A = 4 B = 3 C = 2 D = 1 | 17-20 13-16 9-12 5-8 | Sangat baik Baik Cukup Kurang |
Jumlah nilai maksimum = 20 |
Mengetahui Serang, Juli 2010
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran
Edi Masani, M.Pd Deni Gumelar N., A.Md, S.Pd